Tetap Fit di Musim Hujan dengan Makanan Penambah Imunitas Tubuh

Makanan penambah imunitas sangat penting bagi tubuh, terutama di saat musim hujan sedang menyerang. Apa saja sih makanan penambah imunitas?

Musim hujan identik dengan flu dan penyakit lainnya. Seperti kata bijak, sedia payung sebelum hujan, maka sudah sepatutnya Anda menjaga kesehatan dengan persiapan ekstra. Termasuk Anda sebagai seorang ibu yang harus menjaga imunitas tubuh agar tetap produktif.

Imunitas tubuh yang kuat diyakini dapat menekan potensi serangan virus dan bakteri yang berbahaya. Cara untuk meningkatkan imun tubuh ini melalui asupan yang tepat. Seorang ahli nutrisi asal New York, Amerika Serikat, Andrea Moss menyarankan beberapa makanan penambah imunitas untuk meningkatkan imunitas tubuh, seperti:

Mengenal Makanan Penambah Imunitas

Bawang Putih

Khawatir mulut bau? Tenang, 1 siung bawang putih tidak akan membuat mulut Anda beraroma tidak sedap. Aroma yang sedikit menyengat tidak lagi menjadi pikiran ketika Anda merasakan manfaatnya. Bawang putih yang populer sebagai salah satu bumbu utama di Asia ini memiliki zat alami bernama Allicin. Ini merupakan zat alami antivirus dan antibakteri yang akan berfungsi optimal ketika bertemu dengan enzim dalam tubuh. Jangan ragu untuk mengkonsumsi sesiung bawang putih ketika gejala flu mulai terasa.

Manfaat ekstra? Sejumlah studi mengaitkan konsumsi banyak bawang putih sebagai makanan penambah imunitas dengan penurunan tekanan darah, tingkat kolesterol, serta memperbaiki sirkulasi darah dan menjauhkan risiko penyakit jantung.

Cara mengkonsumsi: Potong 1 siung bawah putih mentah menjadi 4 bagian. Kunyah perlahan kemudian minum segelas air putih hangat. Anda bisa menjadikannya sebagai rutinitas di pagi hari sebelum sarapan.

Biji Chia

Bayam

Tidak salah jika bayam dikisahkan sebagai rahasia kekuatan Popeye si pelaut. Pasalnya sayuran hijau yang disebut makanan penambah imunitas ini kaya akan vitamin C. “Kandungan nutrisi yang dimiliki bayam membuatnya berfungsi seperti gardu listrik, yaitu sumber tenaga,” ujar Andrea Moss.

Selain itu, bayam juga mengandung asam folat tinggi yang dapat memperbaiki sel tubuh yang rusak. Bahkan semangkuk bayam yang matang memiliki kandungan magnesium dan kalium yang lebih tinggi dibandingkan sebuah pisang. Dua kandungan nutrisi ini berfungsi menjaga kestabilan mineral tubuh sehingga Anda tidak mengalami dehidrasi serta lemas.

Cara mengkonsumsi: Olah bayam menjadi sayur bening atau menjadi campuran isi pie. Sayuran ini juga lezat disantap sebagai urap. Untuk fungsi yang optimal, konsumsi sayur bayam tiga kali dalam sepekan.

Siapa yang bisa menolak semangkuk sup ayam hangat di musim hujan? Selain lezat, kuah sup ayam pastinya menghangatkan tubuh.

Kayumanis

Rempah andalan Indonesia ini memiliki fungsi yang menakjubkan bagi tubuh. Selain berfungsi sebagai zat alami antivirus, kayumanis juga berfungsi sebagai antibakteri serta antijamur. Selain itu, kayumanis ternyata mengandung minyak yang dapat melancarkan pencernaan. Rajin mengkonsumsi kayumanis dapat membantu mengeluarkan sisa-sisa racun dari dalam tubuh.

Kayumanis juga mampu membantu meningkatkan sirkulasi dalam tubuh yang berguna ketika suhu dingin datang. Dengan kata lain, kayumanis bisa menghangatkan tubuh secara alami. Pastinya kekebalan tubuh Anda akan meningkat secara alami dengan mengkonsumsi kayu manis.

Cara mengkonsumi: Taburkan bubuk kayumanis di atas oatmeal saat sarapan atau taburan di atas kue. Kayumanis batang pun bisa ditambahkan ke dalam air rebusan jahe sehingga menjadi minuman wedang hangat yang nikmat.

Teh Hijau

Teh hijau dikenal baik untuk kesehatan, termasuk meningkatkan imun tubuh. Kandungan Epigalokatekin Galat atau EGCG yang dimiliki teh hijau mampu memerangi virus influenza.

Cara mengkonsumi: Seduh teh hijau dan minum dalam kondisi hangat. Secangkir teh hijau hangat tanpa gula lebih baik untuk tubuh.

Yogurt

Sebesar 70% sumber imunitas tubuh berasal dari pencernaan yang sehat dan seimbang. Maka sangat dianjurkan Anda memasukkan yogurt dalam menu harian. Pasalnya yogurt sebagai makanan penambah imunitas mengandung bakteri probiotik yang bermanfaat untuk pencernaan. Mulai dari memudahkan penyerapan makanan oleh usus, menghilangkan rasa lelah, alergi, hingga memerangi serangan penyakit.

Cara mengkonsumsi: Semanguk kecil yogurt yang ditaburi granola dan potongan buah bisa menjadi sarapan yang mengenyangkan sekaligus menyehatkan. Yogurt pun bisa menjadi campuran dalam smoothies buah Anda.

Sup Ayam

Siapa yang bisa menolak semangkuk sup ayam hangat di musim hujan? Selain lezat, kuah sup ayam pastinya menghangatkan tubuh. Makanan ini ternyata bukan hanya mengenyangkan melainkan juga mampu berfungsi sebagai makanan penambah imunitas.

Ayam yang dimasak menghasilkan asam amino sistein yang dapat memerangi gejala flu. Zat ini akan bekerja semakin optimal ketika bertemu dengan bumbu seperti bawang putih dan bawang merah. Untuk manfaat yang lebih maksimal, sebaiknya gunakan ayam kampung untuk membuat sup ayam.

Cara mengkonsumsi: Masak ayam dengan cara direbus hingga empuk layaknya membuat sup ayam. Tambahkan bumbu seperti bawang putih, bawang merah, merica serta daun bawang ketika ayam telah menjadi kaldu bearoma wangi. Lengkapi dengan sayuran seperti wortel, kentang, brokoli, dan seledri. Semangkuk sup ayam pun siap disantap selagi hangat.

Mudah bukan meningkatkan imunitas tubuh? Imbangi pula dengan olahraga ringan agar tubuh tetap fit selama musim hujan. #LoveLife dan jaga kesehatan agar Anda bisa #LivetheDream dengan optimal.

Artikel Lainnya

Tentang –

Kami menghadirkan cerita dan kisah hidup yang inspiratif serta tips terbaik untuk menyadarkan kita agar terus mencintai hidup.

Terus Dapatkan Inspirasi, Subscribe Sekarang!

Tentang –

Kami menghadirkan cerita dan kisah hidup yang inspiratif serta tips terbaik untuk menyadarkan kita agar terus mencintai hidup.

Terus Dapatkan Inspirasi, Subscribe Sekarang!