7 Hal yang Bisa Kamu Lakukan agar Tetap Sehat Berpuasa di Musim Pancaroba

Berpuasa pada bulan Ramadan merupakan hal yang dinanti oleh banyak umat muslim. Namun, Ramadan 2022 datang saat masa pancaroba sedang berlangsung. Lalu bagaimana agar tetap sehat berpuasa meski cuaca tak menentu? Simak tips berikut ini.

Durasi baca: 3 menit

7 Tips agar Tetap Sehat Berpuasa di Musim Pancaroba

Menurut BMKG, sejumlah wilayah di Indonesia mulai memasuki masa pancaroba pada periode Maret-Mei 2022. Biasanya, daerah-daerah tersebut akan mengalami kondisi cuaca yang tak menentu. Misalnya saja pagi hingga siang panas terik tetapi sore hingga malam hari hujan lebat. Atau bisa juga mengalami cuaca ekstrem seperti hujan es atau angin kencang dan puting beliung.

Dengan cuaca yang tak menentu, banyak orang yang akhirnya rentan terserang penyakit. Padahal, untuk bisa berpuasa dengan nyaman dibutuhkan tubuh dalam kondisi yang fit. Tapi kamu tak perlu khawatir. Coba lakukan 7 hal ini agar kamu bisa tetap sehat berpuasa di musim pancaroba.

Tips Berpuasa di Masa Pancaroba

Meskipun masih dalam masa pandemi, jumlah kasus penyebaran virus Covid-19 pada tahun ini relatif lebih terkendali. Namun demikian, tantangan lainnya tetap perlu diwaspadai yakni masuknya musim pancaroba yang bisa membuat kenyamanan berpuasa berkurang. Bahkan seseorang bisa lebih mudah drop jika tak menjaga kesehatannya. Agar tetap fit, kamu perlu memperhatikan hal berikut:

1. Penuhi Jumlah Cairan Tubuh

Mengingat kandungan air dalam tubuh kita bisa mencapai 70% dari berat tubuh, maka ketercukupan air sangat dibutuhkan agar organ-organ bisa berfungsi dengan baik. Kekurangan cairan dapat membuat tubuh lebih mudah terdehidrasi yang bisa berpengaruh pada kesehatanmu. Untuk itu, tetap penuhi cairan tubuh dengan minum air putih minimal 8 gelas setiap hari selama waktu berbuka puasa hingga sahur. Jika bingung, kamu bisa coba mengaturnya dengan cara berikut:

– 1 Gelas setelah bangun sahur

– 1 gelas setelah sahur atau menjelang imsak

– 1 gelas saat berbuka puasa atau setelah makan takjil

– 1 gelas setelah salat Magrib

– 1 gelas setelah makan malam

– 1 gelas setelah salat Isya

– 1 gelas setelah tarawih

– 1 gelas sebelum tidur

Jika perlu konsumsilah buah-buahan yang memiliki kandungan air melimpah, seperti semangka.

2. Konsumsi Makanan Bergizi Seimbang

Selain cairan, tubuh juga memerlukan asupan makanan yang bergizi dan seimbang selama puasa. Hal ini penting untuk menjaga kondisimu tetap prima dan tak mudah terserang penyakit. Apalagi di masa pancaroba seperti saat ini. Pastikan makanan yang kamu konsumsi mengandung karbohidrat, protein, dan serat ketika sahur maupun berbuka puasa. Agar tak ada yang terlewat, kamu juga bisa membuat daftar menu makanan selama puasa.

3. Kurangi Makanan Pedas, Berlemak, dan Gorengan

Gorengan, makanan pedas, dan berlemak memang terkadang menggiurkan apalagi jika disantap saat berbuka puasa. Tapi, makanan-makanan tersebut ada baiknya kamu kurangi agar tetap fit dalam berpuasa. Makanan yang terlalu pedas rentan membuat pencernaanmu tak nyaman. Adapun makanan yang mengandung lemak tinggi akan mudah diserap tubuh, dan bisa membuat kamu lebih mudah merasa lapar. Sementara itu, jika kamu terlalu banyak mengkonsumsi gorengan bisa membuat tenggorokanmu mudah terasa gatal. 

Sebenarnya saat ini adalah saat yang tepat untuk melakukannya, mengingat harga sejumlah bahan pokok terutama minyak dan cabai sedang tinggi-tingginya. Jadi selain bisa menjaga kesehatanmu saat berpuasa, mengurangi makanan-makanan tersebut juga bisa membantumu untuk lebih berhemat.

4. Jangan Lupa Makan Saat Sahur

Usahakan untuk tidak kesiangan agar kamu bisa tetap makan sahur sebelum berpuasa. Hal ini penting karena energi yang didapatkan saat sahur dapat membantu tubuhmu tidak mudah merasa lelah ketika beraktivitas selama berpuasa. Mengkonsumsi makanan yang tinggi protein sangat disarankan karena bisa membuat tubuh kamu lebih bertenaga dan tak mudah lapar. Untuk karbohidrat, kamu bisa juga selingi dengan karbohidrat kompleks seperti pasta gandum, roti gandum, kentang, kacang-kacangan, dan beras merah. Karbohidrat kompleks ini memiliki kandungan serat tinggi yang akan dicerna secara bertahap oleh tubuh dan membuat kamu juga tidak cepat lapar. Tambahan vitamin C, vitamin D, dan multivitamin lainnya juga bisa tetap dilakukan untuk menambah daya tahan tubuh di masa seperti sekarang.

5. Tetap Beraktivitas dan Olahraga Ringan

Tubuh tetap harus bergerak meskipun sedang berpuasa. Hal tersebut penting untuk menjaga metabolisme tubuh. Tetap beraktivitas seperti biasa juga bisa mengalihkanmu dari rasa lapar, dibandingkan jika kamu hanya tiduran dan menunggu waktu berbuka.

Begitu pula dengan olahraga. Kamu tetap bisa berolahraga ringan seperti yoga, jalan kaki, lari santai, ataupun bersepeda. Sama seperti waktu-waktu di luar bulan Ramadan, kamu bisa berolahraga minimal 30 menit setiap hari agar tetap sehat. Namun, waktu berolahraganya saja yang penting diatur agar kamu tak merasa lemas. Misalnya sebelum berbuka, setelah berbuka, atau setelah sahur. Sesuaikan dengan kondisi tubuhmu.

6. Kelola Stress

Selain kondisi fisik yang sehat, kamu juga perlu mengelola stress agar bisa tenang dan menikmati puasa. Untuk mengelola stress tersebut kamu bisa melakukannya dengan menjaga pola tidur, makan sahur dan berbuka tepat waktu, serta mengatur ritme beribadah dan juga pekerjaan kamu.

7. Tetap Menjaga Protokol Kesehatan

Meskipun aktivitas di luar rumah sekarang sudah lebih longgar, jangan lupa untuk tetap menjaga protokol kesehatan seperti memakai masker, menjaga jarak, dan mencuci tangan saat harus keluar rumah. Misalnya saja saat kamu buka bersama atau sholat tarawih bersama di masjid.

Gangguan Kesehatan yang Bisa Timbul

Berpuasa sejatinya memang membuat tubuh semakin sehat. Namun, jika kamu tak menjaga pola hidup yang sehat seperti di atas, sejumlah penyakit bisa saja menyerangmu. Apalagi di tengah musim pancaroba seperti saat ini. Berikut beberapa gangguan kesehatan yang bisa menyerangmu:

1. Dehidrasi

Dehidrasi atau kurangnya jumlah cairan di dalam tubuh. Orang yang berpuasa berisiko mengalami dehidrasi apabila jumlah cairan yang dikonsumsi saat buka hingga sahur tidak mencukupi. Oleh karena itu, pastikan asupan air ke dalam tubuhmu tercukupi.

2. Sakit Kepala

Perubahan cuaca yang tak menentu saat tubuh kurang asupan makanan yang bergizi seimbang bisa membuatmu mudah terserang pusing hingga sakit kepala. Oleh karena itu, jangan sepelekan mengkonsumi makanan yang bergizi seimbang saat sahur dan berbuka puasa. Jangan lupa juga untuk beristirahat dengan cukup.

3. Gangguan Pencernaan

Beberapa gangguan pencernaan yang biasanya terjadi saat berpuasa adalah perut kembung, maag, dan sembelit. Salah satu penyebabnya adalah perubahan pola makan atau mengkonsumsi makanan-makanan yang tidak ramah terhadap sistem pencernaan seperti makanan pedas dan berminyak.

4. Asam Lambung

Penyakit asam lambung hingga Gastroesophageal reflux disease (GERD) rentan dialami oleh orang yang berpuasa. Hal ini disebabkan perubahan pola makan yang tiba-tiba seperti makan sahur atau langung menyantap banyak makanan di luar porsi biasa saat berbuka puasa. Akibat dari asam lambung ini bisa membuatmu mual dan muntah. Terlalu banyak mengkonsumsi kafein dan stress juga bisa menjadi salah satu pemicu masalah asam lambung ini.

5. Batuk dan Pilek 

Cuaca yang tak menentu atau seringnya kita mengkonsumsi makanan atau minuman dingin dan es saat berbuka puasa bisa membuat kamu rentan terserang batuk dan pilek. Meskipun es dan minuman dingin memang menggiurkan dikonsumsi saat berbuka, usahakanlah kamu mengkonsumsi minuman atau makanan hangat dulu sebagai pembuka utama. Setelah itu barulah kamu bisa menyantap es dan minuman dingin lainnya dengan jumlah yang tak berlebihan.

6. Demam

Perubahan cuaca yang tiba-tiba juga rentan membuat seseorang terserang demam. Apalagi jika asupan cairan di dalam tubuh kurang seperti saat sedang puasa. Oleh karena itu sangat penting untuk mencukupi asupan cairan dan mengkonsumsi makanan yang bergizi seimbang.

7. Kulit Kering

Seperti kita ketahui, puasa mengharuskan kita untuk tidak makan dan tidak minum selama kurang lebih 12 jam. Puasa ditambah dengan musim pancaroba sangat rentan membuat kulitmu lebih cepat kering. Untuk menjaga kelembaban kulit jangan lupa untuk penuhi kebutuhan cairan tubuhmu. Gunakan pelembab kulit setelah mandi dan hindari mandi dengan air hangat yang rentan membuat kulit menjadi kering.

Jadi, agar bisa tetap sehat dan tenang saat berpuasa, kamu juga tak boleh lengah memberi perlindungan bagi dirimu dengan menjaga pola makan dan pola hidup yang sehat. Menjaga kesehatan dan kebugaran tubuh bukan hanya bisa nyaman dalam beraktivitas dan menyelesaikan pekerjaanmu, tetapi agar nyaman juga saat menjalani ibadah.

Kamu juga bisa melengkapi proteksi kesehatanmu dengan asuransi untuk meminimalisir risiko tak terduga yang bisa datang kapan pun. AVA iFamily Protection Syariah dari Astra Life bisa menjadi produk asuransi yang kamu pertimbangkan. Produk asuransi jiwa berjangka sesuai dengan prinsip syariah ini bisa memberikan perlindungan asuransi terhadap risiko meninggal dunia, meninggal dunia akibat kecelakaan, santunan dana kecelakaan, penggantian biaya rawat jalan darurat akibat kecelakaan, santunan rawat inap dan santunan rawat inap ICU. Selain itu, asuransi ini menggunakan akad Tabarru dan akad Wakalah bil Ujrah, sehingga mengedepankan prinsip tolong menolong di antara peserta asuransi. Jadi, produk ini sangat cocok bagi kamu yang merasa perlu melindungi diri dari risiko-risiko masa depan sekaligus juga ingin menolong sesama.

Untuk mendapatkan informasi lebih lengkap tentang AVA iFamily Protection Syariah atau produk asuransi Astra Life lainnya, kamu bisa langsung kunjungi laman astralife.co.id. Jangan lupa follow juga Instagram @astralifeid untuk tips kesehatan dan keuangan lainnya. Urusan Sehat Jadi Tenang, #iGotYourBack.

Artikel Lainnya

Tentang –

Kami menghadirkan cerita dan kisah hidup yang inspiratif serta tips terbaik untuk menyadarkan kita agar terus mencintai hidup.

Terus Dapatkan Inspirasi, Subscribe Sekarang!

Tentang –

Kami menghadirkan cerita dan kisah hidup yang inspiratif serta tips terbaik untuk menyadarkan kita agar terus mencintai hidup.

Terus Dapatkan Inspirasi, Subscribe Sekarang!